Kendal, 24 Juli 2016. PT. Bank Negara
Indonesia (Persero) Tbk atau BNI melalui Kantor Kas Sukorejo mendukung Asosiasi Peternak Petelur Indonesia (Egg Farmers Association of Indonesia ) dalam rangkaian kegiatan Deklarasi
Swasembada Telur Kabupaten Kendal, Pencanangan Gemar Makan Telur Bersama serta
kegiatan Jalan Sehat Bersama mengelilingi wilayah Sukorejo Kendal. Pada kegiatan makan telur bersama, para peserta telah mencatatkan prestasi
pemecahan rekor dengan makan telur sebanyak 12.345 butir.
Rangkaian
kegiatan tersebut bertempat di Alun-alun Kecamatan Sukorejo, Kendal (Minggu, 24 Juli 2016) pukul 06.00 WIB dan dibuka langsung oleh Wakil Bupati Kendal Masrur Masykur, disaksikan
Pimpinan BNI Sukorejo Suprapto, Unit Sentra Kredit BNI Kendal, segenap Pejabat Daerah setempat dan instansi lainnya.
Menurut Suprapto, Wilayah Kabupaten
Kendal khususnya Kecamatan Sukorejo merupakan sentra usaha peternakan ayam
petelur. Sebagai bagian dari
entitas bisnis di wilayah Sukorejo Kendal, BNI sangat mendukung kegiatan ini. “Kami mengupayakan agar keberadaan BNI
dimanapun juga dapat terlibat langsung dalam usaha-usaha pengembangan
perekonomian lokal
dan kesejahteraan masyarakat sekitar “ujarnya.
Dengan adanya kegiatan tersebut, diharapkan
dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mengkonsumsi telur sebagai makanan
yang sehat sebelum beraktivitas sehari-hari dan gemar
makan telur diharapkan memenuhi kebutuhan nutrisi masyarakat, sehingga dapat terbentuk
masyarakat yang sehat dan cerdas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Setiap komentar hendaknya bernilai positif, memperhatikan etika dan tidak menyinggung SARA. Terimakasih.